Manfaat Penggunaan Car Seat yang Harus Anda Ketahui

 Manfaat Penggunaan Car Seat yang Harus Anda Ketahui

https://www.freepik.com/free-photo/woman-installing-safety-car-sit-into-car_6426736.htm#query=car%20seat&position=12&from_view=search#page=1&query=c&from_query=undefined&position=1&from_view=search

Bukan hanya sebagai pelindung bagi bayi ketika berkendara, car seat juga berguna untuk menjaga bayi tetap nyaman ketika anda melakukan perjalanan menggunakan mobil.

Dengan menggunakan car seat diharapkan bayi tidak rewel dan tetap aman ketika terjadi kecelakaan pada kendaraan, baik kecelakaan yang sifatnya kecil ataupun fatal.

Ini dikarenakan car seat mempunyai beragam fitur yang telah sesuai dengan standar keselamatan anak sehingga bayi diharapkan dapat tenang, nyaman dan aman selama anda berkendara.

Lalu, sebetulnya apa saja sih manfaat menggunakan car seat yang harus anda ketahui. Berikut ini adalah beberapa diantaranya :

Apa Saja Manfaat Penggunaan Car Seat ?

 

  1. Mencegah Resiko Cedera Jika Terjadi Kecelakaan

Ketika terjadi guncangan hebat pada mobil terkadang penumpang terpental kedepan bahkan sampai keluar dari mobil.

Nah, untuk mengantisipasi kejadian semacam ini pada bayi dalam kendaraan, car seat mempunyai fitur seperti halnya safety belt untuk mencegah ia terpental dari tempat duduknya ketika terjadi kecelakaan.

Dengan seperti itu, ini diharapkan dapat mengurangi resiko cedera atau bahkan kematian pada bayi. Bagaimanapun langkah pencegahan harus dilakukan sebagai bentuk ikhtiar atau proteksi terhadap buah hati anda selama berkendara.

Selain itu, penggunaan car seat juga berguna pada kejadian yang lebih kecil seperti misalnya rem mendadak. Dengan alat ini bayi lebih aman dibandingkan jika anda membiarkannya duduk di kursi mobil standar ataupun memangkunya.

  1. Membuat Anak Tenang Ketika Berkendara

Pada saat berkendara seringkali pengemudi dipusingkan dengan anak yang rewel, gak bisa diam ataupun menangis. Tentu saja ini sedikit banyaknya dapat mengganggu konsentrasi dari supir.

Dengan menggunakan baby car seat, diharapkan anak tetap tenang ketika berkendara. Ini dikarenakan car seat mempunyai bantalan kursi yang empuk yang telah disesuaikan dengan penggunanya.

Jadi, ada beberapa jenis car seat yang harus bunda ketahui, semuanya telah dibuat berdasarkan berat ataupun usia dari anak. Untuk masalah merk atau brand pilihannya pun banyak. Anda bisa mencari referensinya di internet atau melihat review produk pada video-video di situs youtube.

  1. Melindungi Tubuh Bayi

Seperti diketahui bayi memiliki struktur tulang yang masih lunak, terutama tulang belakang dan beberapa bagian tulang lainnya. Untuk itu menggunakan car seat sebagai tempat duduk bayi pada mobil sangat direkomendasikan.

Ini digunakan untuk mencegah posisi duduk bayi yang salah sehingga menyebabkan perubahan struktur tulang pada bayi yang masih dalam usia menyusui.

Penggunaan car seat memiliki beragam manfaat, tak heran jika mayoritas penduduk di Eropa, terutama Inggris, Jerman dan Prancis mengharuskan penggunaan baby car seat ini untuk menjaga anaknya ketika berkendara.

  1. Membuat Bunda Tenang Ketika Berkendara

Bagaimanapun ketika si kecil tenang, maka ayah dan bunda pun ikut tenang. Berbeda ketika si anak rewel, semua menjadi pusing. Pada titik tertentu ini tentu saja bisa menurunkan konsentrasi supir, berbahaya kan.

Apalagi jika misalnya anda melakukan perjalanan jauh, anak biasanya akan mudah menangis karena udara yang panas ataupun tempat duduk yang kurang nyaman.

Nah, untuk itulah car seat hadir untuk memberikan kenyamanan pada anak, baik itu dibawah 1 tahun sampai usia lebih dari 5 tahun.

Sebagai informasi, umumnya car seat terbagi menjadi 4 jenis, yakni infant car seat, convertible car seat, booster seat dan all-in one car seat. Semuanya disesuaikan dengan usia ataupun berat dari bayi yang akan menggunakan alat tersebut.